Posts

Showing posts from January, 2014

Pakaian Layak Dipakai Namun Kantong Tetap Aman

Image
Saya bukan orang yang sering belanja baju, bahkan setahun sekali pun tidak. Bagi saya, kebutuhan keluarga adalah yang pertama, lainnya tergantung rejeki dari Allah. Apalagi sekarang saya ibu rumah tangga yang jaga gawang di rumah, baju baru rasanya tidak terlalu perlu dibanding mereka yang kerja kantoran dan harus kelihatan good looking di depan pimpinan atau klien, atau dibanding anak-anak yang seringkali harus ganti baju karena keringatan atau kotor setelah puas bermain. Saya itu paling susaaah cocok dengan pakaian. Ini tak cocok, itu tak cocok. Orangtua dulu suka bingung sama saya, ditawarin baju ini itu tidak mau. Makanya saya seringnya dibuatkan baju di tukang jahit, jarang beli di toko. Malah, sewaktu gadis sering bikin model baju sendiri, tapi tetep tukang jahit yang buatkan :D. Lalu, bagaimana saya menyiasati agar baju-baju saya tetap layak pakai? Pertama , memanfaatkan baju bekas. What ? Baju bekas? Tenang, biar saya jelaskan dulu. Ini memang sedikit memalukan tapi saya tid

Mulai Dari Diri Sendiri Menyemai Cinta di Dalam Rumah

Image
Kurang lebih delapan tahun yang lalu, Aku buka sebuah file yang dikirimkan teman. Biodata seorang ikhwan (lagi)! Ya, semasa kuliah aku beraktifitas di organisasi muslim, jadi kata ikhwan adalah panggilan umum untuk seorang lelaki muslim. Kubilang, lagi, Karena untuk kesekian kalinya aku bertaaruf (saling mengenal) dengan seorang ikhwan sebelum Menuju pernikahan. Banyak Hal sehingga aku harus melalui sekian Kali taaruf: tak disetujui orangtua, tak segera mendapat jawaban pasti, dan sebagainya. Aku sempat memikirkan lama biodata ini sementara jawaban harus segera diberikan. Entah kenapa, ini bukan terjadi padaku saja, mungkin pada laki-laki dan perempuan lain nya, jika sedang taaruf ada saja ujiannya. Tiba-tiba ada calon lain yang lebih menjanjikan lah, dan sebagainya. Kebetulan waktu itu aku sedang dalam masa akhir pendidikan sarjanaku, jadi fokus pikiranku pun terbagi. Aku merenung dan memohon petunjuk-Nya melalui istikharah. Aku membaca lagi biodata itu. Tak ada alasan untuk men

Ayat Kursi

ALLAHU LAA ILAAHA ILLA HUWAL HAYYUL QAYYUMU. LAA TA'KHUDZUHUU SINATUW WA LAA NAUUM. LAHUU MAA FISSAMAAWAATI WA MAA FIL ARDHI. MAN DZAL LADZII YASFA'U 'INDAHUU ILLAA BI IDZNIHI. YA'LAMU MAA BAINA AIDIIHIM WA MAA KHALFAHUM. WA LAA YUHITHUUNA BI SYAI-IN MIN 'ILMIHII ILLAA BI MAASYAA-A. WASI'A KURSIYYUHUSSAMAAWAATI WAL ARDHA. WA LAA YA-UDHUU HIFZHUHUMAA WAHUWAL 'ALIYYUL AZHIIM. Artinya : Allah tidak ada Tuhan melainkan Dia yang Maha Kekal lagi terus menerus mengurus makhlukNya, tidak mengantuk dan tidak tidur KepunyaanNya apa yang di langit dan di bumi. Siapakah yang dapat memberi syafa'at di sisi Allah tanpa izinNya? Allah mengetahui apa-apa yang di hadapan mereka dan di belakang meraka, dan mereka tidak mengetahui apa-apa dari ilmu Allah melainkan apa yang dikehendakiNya. Kursi Allah meliputi langit dan bumi, Dan Allah tidak merasa berat memelihara keduanya, dan Allah Maha Tinggi lagi Maha Besar. (QS : Al-Baqarah : 255) Waktu kecil, jika disinggung a

Bersama kesulitan ada Kemudahan

Image
Fa inna ma'al usri yusron Inna ma'al usri yusron Karena sesungguhnya setelah kesulitan ada kemudahan. Sesungguhnya setelah kesulitan ada kemudahan (QS Al Inshiroh ayat 5 & 6) (ilustrasi dipinjam dari sini ) Pagi ini saat asyik menyetrika, saya tak sengaja mendengar suara TV yang dinyalakan suami. 'Membaca Al Quran itu bukan lagi suatu kewajiban, melainkan kebutuhan'. Begitu kira-kira bunyinya. Ya, saya sangat membenarkannya. Al Quran itu adalah obat. Seringkali saat hati gundah, Al Quran lah yang menenangkannya. Dulu waktu kecil saya mendapat suatu cerita. Ada anak kecil yang sedang berpuasa. Seseorang menganjurkannya untuk terus membaca Al Quran agar hilang rasa laparnya. Dua ayat Surat Al Inshiroh di atas adalah salah satu ayat pavorit saya. Menurut Iqbal Nurhadi dalm blognya, ada yang menterjemahkan ayat tersebut menggunakan kata 'setelah' dan ada yang menggunakan kata 'bersama'(bersama kesulitan ada kemudahan, dan seterusnya). Terjem