Posts

Showing posts from June, 2015

Creambath di rumah dengan Ellips Hair Mask

Image
Terakhir kali pergi ke salon kira-kira 3 atau 4 tahun lalu. Waktu itu rambut saya gatal-gatal dan berkutu, tertular anak sulung saya. Anak saya entak tertular dari siapa. Kata mbaknya -waktu itu saya masih kerja dan masih punya ART- memang ada teman anak saya yang rambutnya berkutu. Merasa tak nyaman karena sering garuk-garuk, saya pun pergi ke salon muslimah dekat rumah (Sekarang salon itu sudah wassalam ). Saya melakukan creambath . Awalnya rambut dishampo, dibersihkan, lalu diberi masker rambut sambil dipijat. Mm..enaknya. Rambut dibiarkan sejenak lalu dibersihkan lagi dan dikeringkan. Setelahnya rambut akan terasa ringan, lembut, wangi, dan mudah disisir.

Gratis Voucher Belanja 1 Juta Hanya di Elevenia

Image
Toko online lagi, toko online lagi yang dibahas. Mungkin begitu ya kira-kira tanggapan pembaca blog ini (hihi, pede aja ada yang baca, padahal mah...). Tapi, ambil positifnya saja. Banyaknya toko online memungkinkan kita sebagai konsumen untuk memilih lebih banyak barang sesuai kebutuhan dan metode pembayaran yang sesuai. Seperti kita belanja ke pasar atau ke toko konvensional, banyaknya toko memungkinkan kita memilih barang yang sesuai dengan kebutuhan dan dana yang dimiliki. Toko online yang ini berbeda karena menyediakan voucher belanja hingga 1 juta rupiah, dengan catatan selama persediaan masih ada ya. Promo ini Cuma berlaku dari tanggal 1 sampai 30 Juni. Jadi masih ada kesempatan   4 hari lagi nih buat yang mau belanja keperluan Ramadan atau lebaran.

Souvenir Cantik dan Bermanfaat di refiza.com

Image
“Adakanlah walimah, meskipun dengan seekor kambing. ” (HR. Bukhari). Hadist di atas merupakan hadist Rasulullah SAW yang menganjurkan pesta ( walimah ) untuk sebuah pernikahan. Pernikahan adalah peristiwa bahagia yang layak diberitahukan kepada saudara dan tetangga. Pernikahan juga proses menyempurnakan setengah agama, tentu sangat sakral bagi kehidupan pribadi seseorang.  Negara ini mayoritas penduduknya muslim. Masyarakatnya memiliki budaya yang berbeda dan kepribadian yang unik. Kebiasaan di masyarakat kita, peristiwa penting apapun dalam hidup mereka yang menyangkut agama   dirayakan. Pesta yang ada tuntunanya dari Rasulullah SAW memang hanya pesta pernikahan dan aqiqah. Namun selain pernikahan, kita juga biasanya merayakan pesta kehamilan 4 bulan, kelahiran anak, aqiqah, khitanan anak, menjelang pergi haji atau umroh, maulid nabi, Isra mi’raj, dan sebagainya. Semuanya boleh-boleh saja asal tidak berlebihan dan tidak ada unsur yang dilarang agama.

Benzyl Alcohol Dalam Dove White Beauty Bar, Halal Atau Haram?

Image
Kemarin siang jam 3 sore, saya lagi asyik goreng ikan buat buka puasa. Mumpung anak-anak anteng, masak lebih awal. Tiba-tiba, ada yang teriak di halama. Seorang kurir berdiri di balik pagar, “Dari Dove bu!” Teriaknya. Oh ya, saya baru ingat beberapa waktu lalu mengisi form di internet untuk memperoleh sampel Dove White Beauty Bar. Kan lumayan, bisa mengurangi belanja rumah tangga untuk sabun. Begitu kotak Dove White Beauty Bar dibuka, wanginya langsung menyeruak. Berhubung sedang mengingatkan diri agar lebih peduli pada produk yang aman dan halal biar berkah dan makin disayang Allah SWT, saya lihat ingredient di belakang bungkus Dove. Dan ada satu ingredient yang menarik perhatian saya: Benzyl Alcohol! Wah, saya pun langsung mencaritahu tentang si Benzyl alcohol ini. 

Catatan Untuk Para Jomblo

Image
Hari kedua Ramadan, dapat berita bahagia dari seorang teman. Jam 11 malam ia kirimkan pesan melalui BBM. Ia akan melangsungkan pernikahan Agustus nanti. Yeaaay. Senang banget dengernya. Pernah saya ingin membantunya. Tapi, entah kenapa saya tak menemukan jalan. Mungkin, usaha dan doa saya kurang. Dan saat kabar itu tiba, saya bersyukur sekali dan turut berbahagia untuk sang teman. Bagi wanita manapun, apalagi di usia 30 an, menikah tentu saja peristiwa yang membahagiakan. Doa-doa panjang yang selalu diucapkan akhirnya mendapat jawaban dari Allah SWT. Ikhtiarnya akhirnya menemukan muaranya. Saya makin dibuat takjub oleh kekuasaan Allah SWT Dia memberikan rejeki pada manusia -termasuk jodoh- lewat berbagai jalan yang kadang tidak kita sangka.

Kamis Ganteng, Momennya Para Lelaki

Image
Bu Ibu, pernah nggak memperhatikan penampilan sang suami? Dalam hal tertentu, mungkin dia sangat cuek. Tapi dalam hal lainnya dia sangat perhatian. Seorang teman pernah cerita. Dia menyetrika sendiri pakaian kerja sang suami sampai rapi dan liciiiin. Soalnya si mas suami malu sama rekan kerjanya kalau tidak tampil rapi. Wajar saja, dalam acara formal apapun, semua orang baik pria dan wanita ingin tampil rapi untuk menghormati acara atau rekan yang lain.

Menuju Film "Ketika Mas Gagah Pergi"

Image
Sejak kecil sampai sekarang sudah kelas 2 SMA, Gita dekat sekali dengan Mas Gagah. Mas Gagah selalu ada saat Gita butuh. Mas Gagah itu orangnya tampan, cerdas, dan periang. Semua orang menyukai Mas Gagah. Keluarga, tetangga, kakek nenek, bahkan keluarga dari teman adiknya juga menyukai Mas Gagah. Gita, adik Mas Gagah, tentu saja bangga memiliki kakak seperti Mas Gagah. Namun, akhir-akhir ini ada yang berbeda dengan Mas Gagah. Mas Gagah jadi lebih alim, bicaranya agama terus. Mas Gagah tidak akan membuka pintu kamar jika Gita tidak bilang Assalaamualaikum . Poster-poster Metallica di kamar Mas Gagah sudah tidak ada. Gita seringkali mendapati Mas gagah sedang membaca buku agama atau mendengarkan lantunan Alquran di kamar. Mas Gagah juga tak lagi mengenalkan teman-teman prianya pada Gita. Penampilan Mas Gagah juga sekarang jadi kuno dan tak mau lagi salaman sama perempuan. 

Lebih Aman dan Nyaman Dengan Produk Keuangan Syariah

Image
Krisis moneter tahun 1998 adalah salah satu peristiwa yang tidak bisa kita –masyarakat Indonesia- lupakan. Banyak tragedi kemanusiaan terjadi, juga banyak perusahaan bangkrut yang mengakibatkan pengangguran meningkat. Beberapa bank dilikuidasi dan digabung dengan beberapa bank lainnya. Namun, ada satu hal menarik yang menjadi perhatian masyarakat. Bank berbasis syariah pertama dan satu-satunya di Indonesia saat itu –yaitu Bank Muammalat-   cenderung stabil di tengah krisis moneter yang terjadi. 

Giveaway "Ramadhan In Love"

Image
Bulan Ramadhan yang bertabur rahmah, maghfirah dan ampunan sudah kian menghampiri kita. Sudahkah teman-teman semua mempersiapkan diri untuk menyambutnya? Menguatkan tekad untuk beribadah lebih baik dari ramadhan-ramadhan sebelumnya? Buku Ramadhan in Love akan menjadi bacaan yang tepat buat kalian, berisikan panduan-panduan lengkap tentang persiapan menyambut ramadhan, pelaksanan amal ibadah di bulan ramadhan (sahur, berbuka, tadarrus, tarawih, dan lain-lain), bagaimana menjaga kesehatan fisik yang prima di bulan ramadhan, dan sebagainya. Semua panduan ini disampaikan dengan bahasa yang ringan, mengalir dan mudah dipahami sehingga cocok untuk siapa saja.