Review Wardah Anti Aging Day Cream dan Night Cream



Menjadi tua itu pasti, bijaksana adalah pilihan.

Mungkin teman-teman pernah mendengar kata mutiara seperti di atas. Ya, menjadi tua itu pasti karena proses alamiah yang terjadi pada setiap manusia. Namun, bertambahnya usia tidak selalu membuat orang lebih bijaksana. Semakin bertambah usia seharusnya semakin bijaksana dalam hidup, misalnya dengan semakin menjaga kesehatan dan menjaga perilaku. Namun sebagian dari kita mungkin melakukan sebaliknya.

Menjaga kesehatan kulit dengan tepat di usia yang terus beranjak adalah langkah bijaksana. Salah satunya dengan memakai produk anti penuaan (anti aging). Menurut beberapa artikel yang saya baca, usia yang tepat saat seseorang memakai produk anti aging adalah di usia 30 an awal karena pada saat itu sudah mulai muncul tanda-tanda penuaan seperti kulit yang mengendur dan yang lainnya.

Saya mulai menggunakan krim anti aging di usia 35 tahun. Mungkin termasuk terlambat ya, tapi tidak apa-apa. Seperti kata pepatah, lebih baik terlambat daripada tidak sama sekali hehe. Sebelumnya, bahkan saya termasuk tidak aware terhadap perawatan kulit. Saya menyadari usia semakin bertambah saat kulit wajah mulai mengendur dan cepat kering karena kelembaban berkurang. Dan saat itulah saya mulai menggunakan krim anti aging.

Saat ini saya menggunakan Wardah Renew You Anti Aging Day Cream dan Night Cream. Produk Wardah adalah salah satu produk perawatan kulit favorit karena bersertifikasi halal dan produksi Indonesia. Ini review saya setelah menggunakannya selama kurang lebih tiga pekan.

wardah renew you anti aging day cream & night cream


Penjelasan produk

Wardah Renew You Anti Aging Day Cream adalah rangkaian produk perawatan kulit yang menjaga kulit agar lebih sehat, lebih segar, lebih indah, dan lebih terjaga. Krim ini bertekstur lembut dan ringan yang diformulasikan khusus dengan bahan aktif yang menggabungkan antara advance moisturizing complex sebagai pelembab, vitamin E sebagai antioksidan, dan resveratol murni yang membantu melindungi kerusakan akibat sinar matahari. Krim ini juga mengandung peptide yang membantu menstimulasi pembentukan kolagen sehingga kulit akan terasa lebih halus dan lembut.

Sedangkan Wardah Renew You Anti Aging Night Cream adalah Krim perawatan pada malam hari yang dilengkapi dengan advanced recoverage system yang mampu membantu proses revitalisasi dan peremajaan kulit saat kita tertidur. Krim ini bekerja secara aktif dalam mengurangi tanda penuaan dan melembabkan. Diformulasikan secara khusus dengan bahan aktif yang menggabungkan 5 botanical extract yang membantu proses regenerasi sel kulit, krim ini juga dilengkapi dengan vitamin E sebagai bahan anti oksidan, resveratol murni yang membantu melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar matahari, serta peptide yang membantu menstimulasi pembentukan kolagen yang berperan dalam mengencangkan dan memperbarui sel kulit.

Cara Memakai

Cara memakainya cukup dengan dioelskan secara merata pada wajah yang sudah dibersihkan pada pagi hari (day cream) dan malam hari (night cream). Krmnya tidak terlalu kental dan ada wangi yang samar tercium saat krim diaplikasikan ke wajah.

Hasil Setelah Pemakaian

Yang saya rasakan setelah menggunakan Wardah Renew You Anti Aging Day Cream dan Wardah Renew You Anti Aging Night Cream adalah kulit terasa halus dan lembab, tidak mudah kering seperti sebelumnya. Mungkin jika menggunakan Wardah Renew You Anti Aging Serum juga, hasilnya akan ebih optimal. 

Saya juga biasanya mudah sekali berjerawat ketika belum menggunakan produk anti aging, tapi setelah menggunakan produk anti aging sebaliknya jerawat jarang sekali mampir. Jadi untuk saya, produk anti aging ini cocok.

Kemasan dan Harga

Menurut saya, kemasannya cantik baik dari segi warna dan bentuk. Warna kemasannya ungu yang cerah dan terdiri dari kemasan 17 gram dan 30 gram. Ini yang saya suka dari Wardah Renew You karena ada kemasan kecilnya. Produk anti aging yang saya gunakan sebelumnya hanya terdiri kemasan besar. Saya menggunakan kemasan yang kecil yaitu 17 gram karena khawatir tidak cocok. 

Selain itu, kemasan kecil harganya tentu saja relative murah, hanya sekitar 39  ribu sampai 47 ribuan. Sayangnya kalau kemasan kecil cepat habis, mungkin dalam waktu sebulan sudah habis. Sekarang saja sudah mau habis nih. Sebaliknya kemasan yang 30 gram bisa lebih dari sebulan habisnya. Wardah Renew You ukuran 30 gram harganya sekitar 80 ribu sampai 100 ribuan.

Bagaimana dengan teman-teman, sudah mulai menggunakan produk anti aging belum? Produk anti aging apa yang digunakan? Share yuk di kolom komentar.

Comments

  1. aku sempet pengen nyobain ini mbak. hehe. tapi karna satu dan lain hal, gak jadi akhirnya..

    ReplyDelete
  2. Saya sempat pernah pakai ini, tapi yang serumnya.

    ReplyDelete
  3. Saya juga sempat pakai produk ini tapi sekarang lagi nyoba produk dari brand lokal lain

    ReplyDelete
  4. Wow baru tahu nih mba, semoga kita awet muda selalu ya aamiin😍😍

    ReplyDelete

Post a Comment

Terimakasih sudah meninggalkan komentar yang baik dan sopan.

Popular posts from this blog

6 Perbedaan Belanja Online dan Toko Konvensional

Cara Mudah Mendapatkan Kuota Internet Gratis

Semakin Bersyukur di Usia Cantik