Rencanakan Perjalananmu di Tangerang Selatan Dengan Traveloka Xperience




Banyak alasan orang untuk melakukan suatu perjalanan. Entah itu alasan pekerjaan, hobi travelling, menengok keluarga, dan sebagainya. Yang jelas, kadang-kadang perjalanan itu harus disiapkan dan direncanakan agar berjalan lancar. Yup, saya termasuk orang yang senang menyiapkan dan merencanakan perjalanan dari jauh hari agar tak ada hal yang tertinggal dan perjalanan bisa disesuaikan dengan waktu dan dana yang dimiliki.

BTW, adakah diantara kamu yang merencanakan perjalanan ke Tangerang Selatan? Ini adalah kota tempat tinggal saya sekarang setelah berumah tangga. Kota Tangerang Selatan merupakan pemekaran dari Kota Tangerang dan termasuk ke dalam wilayah Provinsi Banten. Wisata kuliner di Tangerang Selatan mulai berkembang loh. Hal ini terjadi berkat pertumbuhan properti di Tangerang Selatan. Pengembang tidak hanya membangun rumah-rumah, sekolah, pusat belanja, sarana kesehatan, hingga urusan pangan juga diperhatikan. 

traveloka xperience

Jika kamu akan melakukan perjalanan ke Tangerang Selatan, kamu bisa merencanakan berbagai kegiatan yang akan kamu lakukan disini melalui Traveloka Xperience.  Mulai tahun ini, Traveloka melebarkan sayapnya dengan melengkapi produk dan layanan untuk kebutuhan travel dan lifestyle dalam Traveloka Xperience. 

Melalui Traveloka Xperience, kamu bisa menemukan berbagai jenis produk dan aktivitas liburan dan gaya hidup di Asia Tenggara. Mulai dari atraksi, bioskop, event, hiburan, spa dan kecantikan, olahraga, taman bermain, transportasi lokal, tur, pelengkap travel, makanan dan minuman, serta kursus dan workshop. 

Selain itu, kamu juga bisa menikmati ribuan pilihan pengalaman wisata di seluruh dunia yang didukung oleh metode pembayaran beragam, proses pemesanan cepat dan praktis, serta customer service yang melayani 24 jam. Semuanya tersedia dalam 6 pilihan bahasa untuk semakin memudahkan kita sebagai pengguna.

Ketika kamu membuka website Traveloka, klik fitur Xperience di kanan atas, lalu klik kolom Tangerang Selatan. Dalam hitungan detik akan muncul berbagai tempat wisata, kegiatan hiburan dan atraksi, event, tempat spa dan kecantikan, kursus dan workshop, kegiatan olahraga, dan tempat main di Tangerang Selatan. Semuanya disertai deskripsi kegiatan serta rincian biayanya.

museum moto-moto


Diantara tempat wisata yang popular di Tangerang Selatan adalah Museum Moto-Moto yang memilik 23 ruangan interaktif penuh karya seni untuk memuaskan pengunjungnya berfoto ria. Ada juga Upside Down World yang memiliki 13 ruangan terballik dengan konsep dan desain yang berbeda. Ada Branhsto Equestrian Park dimana kamu bisa berkuda dan menikmati hidangan bergaya country disini. Ada Lubana Sengkol dimana kita bisa melakukan outbound, bermain dengan binatang dan menikmati hidangan bersama keluarga. 

Membeli tiket untuk berwisata di Tangerang Selatan emlalui Traveloka Xperience lebih murah loh. Sebagai contoh, tiket masuk Museum Moto-moto normalnya 100 ribu rupiah, namun ada potongan harga jadi 70 ribu rupiah jika memesannya melalui Traveloka Xperience.

kokuo reflexology


Mau relaksasi di Tangerang Selatan setelah melakukan perjalanan, juga bisa. Ada beberapa tempat untuk relaksasi di Tangerang Selatan, diantaranya adalah Kokuo Refelexology, Nest Family Reflexology, Happy Healthy Reflexology, Totok Dian Kenanga, dan sebagainya. Sudah pasti, melalui Traveloka Xperience biaya perawatannya lebih murah, jadi bisa lebih hemat deh.

Setelah membeli tiket melalui Traveloka Xperience, Pastikan voucher Traveloka kamu siap untuk ditunjukkan sebelum memasuki tempat tujuanmu. Lalu pindai voucher Traveloka di lokasi tujuanmu untuk mendapatkan tiket fisik. Tukarkan voucher Traveloka 60 menit sebelum tempat tujuan wisata/hiburanmu tutup. Semudah itu!

Kamu bisa merencanakan berbagai kegiatan yang akan kamu lakukan selama perjalananmu di Tangerang Selatan melalui Traveloka Xperience. Sehingga kamu bisa mengatur waktu dan dana yang kamu miliki. Rasanya, perjalananmu di Tangerang Selatan gak akan membosankan karena banyak #XperienceSeru yang bisa kamu pilih berkat Traveloka Xperience.




Comments

  1. memang traveloka sangat membantu ya

    ReplyDelete
  2. Asik ya sekarang sudah ada Traveloka Xperience. Harga tiket masuk ke tempat wisata jadi lebih murah ya kalau booking lewat Traveloka.

    ReplyDelete
  3. Mertuaku tinggal di Tangsel, mbak. Suka bingung kalau ke sana mau jalan ke mana. Kalau pakai Traveloka Xperience ini jadinya nggak bingung lagi deh

    ReplyDelete
  4. Komplit banget ya mba fitur terbaru traveloka ini

    ReplyDelete
  5. Dibandingkan Kota Tangerang atau Kab. Tangerang, Kota Tangsel emang pilihan tempat wisatanya lebih banyak. Selain itu tempat-tempat spa, salon, dll. Nah di traveloka xperience ini banyak bertebaran diskon yang menggoda di tempat2 tersebut. Jadi pingin cobain semua...

    ReplyDelete
  6. Kalau ingin berwisata, memang harus bagus perencanaannya ya, mbak. Aku pernah, pergi dadakan ke Jogja tanpa rencana yg bagus. Walhasil, ya begitulah. Ambyar di pendanaan.

    ReplyDelete
  7. Ya ampun Tangsel ternyata asyik jg dikunjungi ya. Selama ini taunya Jakarta, hahaha. Kapan ya main ke sini sekalian pakai Xperience Traveloka.

    ReplyDelete
  8. Pasti kalau lagi berkunjung ke Tangerang Selatan saya bakalan pakai Traveloka Xperience karena mudah dan nggak ribet nih mbak...

    ReplyDelete
  9. Tangerang Selatan sekarang semakin ramai euy, ada museum motomoto dan bagus. Jadi pengin menjelajah Tangsel di Traveloka Experience

    ReplyDelete
  10. Pernah lihat ada yang posting foto² upside down world. Penasaran


    Penasaran juga sama Museum Moto-Moto yang memilik 23 ruangan interaktif penuh karya seni

    ReplyDelete
  11. Penasaran dengan Museum Moto-Moto, Mbak Kania ..... pasti menarik sekali isinya ya

    ReplyDelete
  12. aku mauu.. aku mau... perjlanan skr enak banget yakk selama liburan mau ngapain aja gak perlu bingung.. tinggak klik Traveloka Xperience.

    ReplyDelete
  13. Tangsel ini masuknya ke Banten...aku baru tau, kak Kania.
    keluarga kami beberapa kali ke Banten, ada pekerjaan di Negeri Di Atas Awan itu, kak...
    Pakai Traveloka Xperience ya..biar perjalanan makin bermakna dengan pengalaman tak terlupakan.

    ReplyDelete

Post a Comment

Terimakasih sudah meninggalkan komentar yang baik dan sopan.

Popular posts from this blog

Cara Mudah Mendapatkan Kuota Internet Gratis

6 Perbedaan Belanja Online dan Toko Konvensional

Semakin Bersyukur di Usia Cantik