3 Alasan Boyolali Layak Menjadi Tempat Investasi Properti
Semenjak
mengusung slogan 'Boyolali Pro Investasi', iklim investasi di kabupaten seluas
1015,10 km2 ini terus membaik. Pelabelan Boyolali sebagai kabupaten yang baik
dan menguntungkan para investor semenjak 2015 membuat sektor-sektor lain pun
turut dilirik oleh para investor untuk dikembangkan. Properti menjadi salah
satu sektor yang ikut terkena dalam pengembangan sektor-sektor lain dibanding
sektor-sektor potensial yang diprioritaskan seperti industri, pariwisata,
peternakan, pertanian, dan sebagainya. Ada beberapa alasan yang menyebabkan
properti dinilai layak sebagai salah satu ladang investasi yang sangat
menjanjikan di Boyolali, diantaranya yaitu:
Perekonomian
Untuk
sisi perekonomian, kabupaten boyolali tidak perlu dipertanyakan lagi. Sebagai
salah satu wilayah yang pertumbuhan ekonominya prima di Jawa Tengah, Kabupaten
Boyolali diketahui memiliki presentase pertumbuhan ekonomi tinggi jika
berdasarkan produk domestik regional bruto (PDRB). Selama 6 tahun
(2011-2016), pertumbuhan PDRB Kabupaten Boyolali selalu berada di atas angka 5
persen, yang mana diketahui berada di atas realisasi PDRB nasional. Dilansir
dari Badan Pusat
Statistik Kabupaten Boyolali, tahun lalu
saja (2017), nilai PDRB Kabupaten Boyolali menyentuh Rp20,17 triliun yang mana
diketahui naik dari tahun sebelumnya lagi (2016) Rp19,11 triliun.
Sugiyatno,
Sekretaris Himpunan Pengusaha Real Estate (HIMPERRA) Jawa Tengah mengatakan
iklim pertumbuhan ekonomi positif dalam sebuah wilayah dapat menjadi patokan
baiknya untuk berinvestasi, hal ini juga berarti investasi dalam sektor
properti.
"Kondisi
perekonomian sehat tentu memiliki pengaruh dari daya beli masyarakat, yang mana
diperlukan untuk transaksi jual beli properti", ujarnya.
Tempat
Pengembangan Area Industri
Kawasan
Boyolali diketahui dipilih menjadi salah satu tempat pengembangan industri di
wilayah Jawa Tengah. Dalam waktu 2-3 tahun terakhir, kawasan industri datang
dan berkembang di Boyolali dengan cepat, apalagi semenjak kedatangan aliran
dana investasi. Baik industri besar, industri menengah, maupun kecil yang ada
di pada kawasan tersebut diketahui mendatangkan pekerja-pekerja tidak hanya
dari dalam kabupaten namun juga beberapa wilayah di Jawa Tengah. Beberapa jenis
industri yang ada disana yakni industri tekstil, permesinan, pengolahan susu,
alat angkutan, makanan, listrik, galian non logam, olahan kayu, dan sebagainya.
Sugiyatno
mengatakan dari penetrasi pabrik-pabrik yang mulai dikembangkan di Boyolali,
dapat menjadi peluang yang besar untuk penyediaan properti khusus untuk para
pekerjanya. Ia mengatakan dari transaksi jual
beli rumah yang terjadi belakangan ini,
para konsumen berasal dari pekerja-pekerja pabrik di kawasan industri. Adapun
permintaan paling tinggi akan rumah dijual disana yakni hunian murah atau rumah
tipe subsidi karena sesuai dengan kategori pendapatan mereka.
Kemudahan
Perizinan
Sugiyatno
mengatakan salah satu faktor keunggulan yang dapat menjadikan Boyolali sebagai
wilayah yang pantas dan layak sebagai lahan investasi properti adalah dari sisi
perizinan pengembangan hunian. Meskipun ia tidak mengatakan secara detailnya,
intinya para pengembang saat ini mengapresiasi regulasi peraturan dari
pemerintah yang tidak menyulitkan para pengembang. Beberapa wilayah lain di
Jawa Tengah dikatakan seringkali tidak mengindahkan proses perizinan
pengembangan perumahan, dapat ditelusuri dari ketidak tepatan waktu pengurusan
hingga persyaratan yang dipersulit. Untuk menghapus hambatan-hambatan tersebut,
proses pengaplikasian perizinan pengembangan hunian kini di Boyolali telah
menggunakan sistem online berkonsep 'one stop services' dimana selain
mempercepat pengurusan juga kini sifatnya sangat terbuka atau transparan.
'Transparansi
dan penyederhanaan perizinan dalam pengembangan hunian tentu merupakan poin
penting yang developer butuhkan. Kami merasa pemerintah sangat mendukung untuk
pengembangan sektor ini demi menyediakan tempat bermukim untuk masyarakat
Boyolali'
Comments
Post a Comment
Terimakasih sudah meninggalkan komentar yang baik dan sopan.